Apa Itu Bisnis Afiliasi Hosting dan Bagaimana Cara Melakukannya?
Bisnis afiliasi hosting hingga kini mungkin akan terasa asing bagi sebagian orang di Indonesia terutama yang tidak terlalu sering menggunakan media internet sebagai media penunjang pekerjaannya. Namun seiring dengan kecanggihan teknologi yang ada sekarang ini, bisnis semacam ini menjadi peluang bisnis tersendiri yang dapat mendatangkan keuntungan cukup besar jika ditekuni dengan baik. Namun apa sebenarnya yang dimaksud dengan bisnis afiliasi hosting dan bagaimana cara untuk melakukannya?
Definisi hosting
Sebelum membicarakan tentang bisnis didunia hosting, Anda harus paham dulu apa sebenarnya hosting itu. Hosting adalah sebuah ruangan atau space dalam media internet yang memungkinkan penggunanya untuk menyimpan berbagai data penting terkait blog atau website yang dimiliki. Contohnya saja perusahaan di bidang toko online yang kemudian menyewa web hosting untuk menyimpan berbagai jenis barang yang ditawarkan agar para konsumen yang mengakses website dapat melihat dan bertransaksi didalamnya. Kebutuhan akan media hosting inilah yang kemudian memunculkan berbagai perusahaan jasa di bidang IT dengan penawaran hosting gratis atau website gratis,agar orang-orang yang memanfaatkannya dapat meningkatkan penjualan produk atau website yang dimiliki. Namun demikian, keterbatasan tenaga marketing yang dimiliki sebuah perusahaan seringkali berdampak pada kinerja untuk meraih target penjualan. Itu sebabnya banyak perusahaan bidang jasa hosting yang kemudian menawarkan bisnis afiliasi hosting dengan berbagai media hosting terbaik yang dimiliki.
Prosedur kerja
Jika membahas bisnis di bidang ini sebenarnya penjelasannya cukup mudah, hampir sama seperti marketing door to door, orang yang bergabung menjadi affiliate berhak menawarkan produk hosting yang dimiliki oleh sebuah perusahaan IT, kemudian untuk setiap penjualan yang dilakukan para afiliate akan mendapat komisi yang besarnya kadang tergantung dari media keanggotaan atau kesepakatan dengan pihak penyedia jasa mulai 50-70%. Prosedur kerjanya pun dianggap sebagian orang cukup mudah asalkan Anda memiliki media internet sebagai media kerja utama. Umumnya prosedur yang perlu dilakukan adalah mendaftar menjadi afiliasi setelah sebelumnya membuat website afiliasi menggunakan website yang disediakan perusahaan penyedia jasa, letakkan link tautan atau afiliasi dari website yang Anda miliki kedalam website bersama, back link yang Anda bangun dapat diperkuat dengan promosi di media sosial ataupun menggunakan artikel yang berisi kelebihan dari website pemilik asli produk yang Anda gunakan. Traffic yang dihasilkan dari pengunjung website Anda yang berhasil membuat orang-orang tersebut bergabung akan dihitung sebagai komisi.
Prosedur pembagian keuntungan
Ketika Anda ingin membicarakan posedur pembagian keuntungan, hal tersebut tergantung dengan perusahaan IT tempat Anda bergabung menjadi affiliate. Ada beberapa perusahaan yang akan memukul rata semua keuntungan yang dibagikan kepada affiliate atau marketer online tidak peduli produk jenis apa yang mereka jual dari website bersangkutan. Namun adapula yang akan membagikan keuntungan sesuai produk yang ditawarkan. Hal tersebut tentunya sudah disesuaikan dengan laporan laba rugi yang dimiliki perusahaan. Contohnya saja sebuah perusahaan penyedia website hosting terbaik seperti Hostingsatu membuka kesempatan bagi semua pengguna internet yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan untuk menjadi affiliate website. Namun agar kompetisi yang berlangsung di dunia internet terlihat adil maka Hostingsatu menetapkan beberapa peraturan seperti akan memberikan komisi 60% untuk produk hosting dan 30% untuk paket website yang terjual. Masing-masing keuntungan akan dikirimkan setiap bulan pada affiliate ketika data yang dikirimkan sudah dilengkapi alamat bank yang sesuai.